Terminal Depok Barat

Informasi Depok - Depok awalnya hanya memiliki satu terminal yaitu terminal yang terletak di jalan Margonda Raya, saat ini pemerintah Depok sedang membangun terminal baru yang terletak di lahan milik PT. KAI yang berlokasi di depan Stasiun Kereta Listrik Depok Baru atau berbatasan langsung dengan terminal lama (Terminal Barat).

Terminal Depok Barat dirasa sudah tidak mampu lagi menampung seluruh angkutan umum, selain menyebabkan kemacetan, terminal ini dinilai kurang nyaman bagi sebagian penumpang karena perlu waktu sekitar 5-30 menit untuk masuk dan keluar terminal, hal ini disebabkan karena banyaknya angkutan umum yang berhenti "nge-tem" di pintu keluar terminal.

Meskipun aparat setempat sering menertibkan angkutan-angkutan nakal yang berhenti di pintu keluar, tetap saja para supir-supir angkutan umum itu tidak merasa jera, mereka berdalih karena mencari penumpang dipintu keluar lebih mudah daripada didalam terminal.

Tentu semua ini bukan sepenuhnya salah mereka, para penumpang pun turut ikut serta membudayakan pelanggaran ini, mereka juga beralasan bahwa bila naik angkutan umum dipintu keluar akan lebih cepat sampai tujuan.

Daftar Angkutan Umum yang masuk Terminal Depok Barat :

Angkutan kota


D-01 Terminal Depok - Depok I/Dalam
D-02 Terminal Depok - Depok II/Timur
D-03 Terminal Depok - Parung
D-04 Terminal Depok - Kukusan
D-05 Terminal Depok - Bojong Gede
D-06 Terminal Depok - Cisalak
D-07 Terminal Depok - Rawa Depok
D-08 Terminal Depok - Tanah Bar
D-10 Terminal Depok - Desa Tengah
D-11 Terminal Depok - Pal Gunung
D-17 Terminal Depok - Bojong Gede
D-83 Terminal Depok - Ps. minggu
D-102 Terminal Depok - Lebak Bulus
D-105 Terminal Depok - Lebak Bulus
D-112 Terminal Depok - Kp. Rambutan
D-128 Terminal Depok - Lebak Bulus
D-129 Lb. Hijau Pertanian III - Ps. minggu

Angkutan Bus Kecil

Kowanbisata 511 Depok - Pl. Gadung
Mayaraya Depok - Tj Priok Miniarta,
Karyajaya, Sukmajaya Depok - Kp. Rambutan
Miniarta Depok II - Ps. Minggu
Miniarta Depok II - Ps. Minggu
Deborah Depok - Lebak Bulus
Miniarta, Sukmajaya Depok - Ps. Minggu
Kopaja Depok - Blok M

Angkutan Bus Besar


P-43 Depok - Ps. Minggu
P-52 Depok - Pl. Gadung
P-54 Depok - Grogol
P.AC-48 Depok - Grogol
P.AC-15 Depok - Kota
P.AC-102 Depok - Tanah Abang
P.AC-46 Depok - Tanah Aban
P.AC-60 Depok - Senen
P.AC-81 Depok - Kl.Deres
P.AC-80/82 Depok - Tj. Priok
P.AC-87 Depok - Kl. Deres
P.AC-134 Depok - Senen
P.AC-84 Depok - Pl.Gadung

Angkutan Antar Kota


Budiman Depok - Pangandaran
Budiman Depok - Banjar
Miniarta Karyajaya Depok - Bogor
Transitas Depok - Bekasi
Mayaraya Depok - Bekasi
Deddy S. Depok - Sukabumi

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

3 komentar

komentar
Anonim
6 Juli 2011 pukul 01.05 delete

ane ga ada terminalll

Reply
avatar
6 Juli 2011 pukul 01.50 delete

wah klo kesini dulu ane sering gan, pas masih punya cewe anak depok :D

Reply
avatar
6 Juli 2011 pukul 03.40 delete

@ Yohanes : masa sih nggak ada terminal?
@ Seleb-Online : hehe siapa nama cewnya tuh?

Reply
avatar